Minggu, 25 November 2018

JENIS DAN FUNGSI PROTOKOL || KELEBIHAN DAN KEKURANGAN IPv4 DAN IPv6 (JARINGAN KOMPUTER)

Jenis dan Fungsi Protokol


1. ICMP

Internet Control Message Protocol (ICMP) adalah salah satu protokol inti dari keluarga protokol internet. ICMP utamanya digunakan oleh sistem operasi komputer jaringan untuk mengirim pesan kesalahan yang menyatakan, sebagai contoh, bahwa komputer tujuan tidak bisa dijangkau.

2.  POP3

POP3 (Post Office Protocol version 3) adalah protokol yang digunakan untuk mengambil surat elektronik (email) dari server email.
Protokol ini erat hubungannya dengan protokol SMTP di mana protokol SMTP berguna untuk mengirim surat elektronik dari komputer pengirim ke server.
Protokol POP3 dibuat karena desain dari sistem surat elektronik yang mengharuskan adanya server surat elektronik yang menampung surat eletronik untuk sementara sampai surat elektronik tersebut diambil oleh penerima yang berhak. Kehadiran server surat elektronik ini disebabkan kenyataan hanya sebagian kecil dari komputer penerima surat elektronik yang terus-menerus melakukan koneksi ke jaringan internet.

3. SMTP


Simple Mail Transfer Protocol (SMTP) adalah suatu protokol yang digunakan untuk mengirimkan pesan e-mail antar server, yang bisa dianalogikan sebagai kantor pos. Ketika kita mengirim sebuah e-mail, komputer kita akan mengarahkan e-mail tersebut ke sebuah SMTP server, untuk diteruskan ke mail-server tujuan.

Mail-server tujuan ini bisa dianalogikan sebagai kotak pos di pagar depan rumah kita, atau kotak PO BOX di kantor pos. Email-email yang terkirim akan "nongkrong" di tempat tersebut hingga si pemiliknya mengambilnya. Urusan pengambilan e-mail tersebut tergantung kapan di penerima memeriksa account e-mailnya.



4. FTP


File Transfer Protocol (FTP) adalah suatu protokol yang berfungsi untuk tukar-menukar file dalam suatu network yang menggunakan TCP koneksi bukan UDP. Dua hal yang penting dalam FTP adalah FTP Server dan FTP Client.
FTP server adalah suatu server yang menjalankan software yang berfungsi untuk memberikan layanan tukar menukar file dimana server tersebut selalu siap memberikan layanan FTP apabila mendapat permintaan (request) dari FTP client.
FTP client adalah computer yang merequest koneksi ke FTP server untuk tujuan tukar menukar file. Setelah terhubung dengan FTP server, maka client dapat men-download, meng-upload, merename, men-delete, dll sesuai dengan permission yang diberikan oleh FTP server.


5.ARP

ARP adalah protocol yang berfungsi memetakan ipaddress menjadi MAC address. Dia adalah penghubung antara datalink layer dan ip layer pada TCP/IP. Semua komunikasi yang berbasis ethernet menggunakan protocol ARP ini. Intinya setiap komputer atau device yang akan berkomunikasi pasti akan melakukan transaksi atau tukar menukar informasi terkait antara IP dan MAC address. Setiap transaksi akan disimpan di dalam cache OS Anda. Bisa dilihat menggunakan perintah arp (baik di Windows atau Linux).
Namun protocol ini punya kelemahan serius, karena setiap komputer bisa saja memberikan paket transaksi ARP yang dimanipulasi. Dengan merubah MAC address yang sesungguhnya. Kelemahan ini dimanfaatkan untuk jenis serangan ARP Poisoning atau ARP Spoofing atau Man In The Middle Attack. Siapa pun dapat menyadap bahkan meng-kill koneksi aktif pada LAN!

IPv4 dan IPv6


Internet Protocol addresss (alamat IP) merupakan suatu komponen vital dalam dunia internet, karena lamat IP dapat di katakan sebagai identitas dari pemakai internet, sehingga antara satu alamat dengan alamat lainnya tidak boleh sama. Pada awal perkembangan internet digunakan IPv4 yang penggunaanya masih di rasakan sampai sekarang. Internet Protocol (IP) pada awalnya di rancang untuk memfasilitasi hubungan antara bebrapa organisasi yang tergabung dalam departemen pertahanan Amerika yaitu Advanced Research Project Agency (ARPA). Sebelum terciptanya IP, jaringan memiliki peralatan dan protocol tersendiri yang di gunakan untuk saling berhubungan, sehingga mainframe vendor A tidak dapat berkomunikasi dengan minicomputer pada vendor B, begitupun sebaliknya. Dari permasalahan tersebut, kemudian di buatlah suatu protocol yang dapat di gunakan secara umum untuk menyatukan berbagai perbedaan dalam penggunaan perangkat yang terhubung di dalam jaringan. Protocol tersebutlah yang sampai saat ini masih mendominasi dalam pemakaiannya oleh masyarakat banyak, yaitu Internet Protocol versi 4 (IPv4).
Kelebihan dan Kekurangan Ipv4.

IPv6 adalah sebuah jenis pengalamatan jaringan yang digunakan didalam protokol jaringan TCP/IP yang menggunakan protokol internet versi 6. IPv6 dikembangkan oleh Internet Engineering Task Force (IETF). Tujuan utama diciptakannya IPv6 adalah karena keterbatasan ruang alamat di IPv4 yang hanya terdiri dari 32 bit. Panjang total IPv6 sendiri adalah 128 bit, dan secara teoritis dapat mengalamati hingga 2(pangkat 128)= 3,4 x 10(pangkat 38). Total alamat yang sangat besar ini bertujuan untuk menyediakan ruang alamat yang tidak akan habis(hingga beberapa masa kedepan), dan membentuk infrastruktur routing yang disusun secara hierarkis, sehingga mengurangi kompleksitas routing pada tabel routing. Contoh alamat IPv6 adalah "2001:DB8:FADE:82C::2B:1". 



Kelebihan IPv4

  1. Tidak mensyaratkan ukuran paket pada link-layer dan harus bisa menyusun kembali paket berukuran 576 byte.
  2. Pengelolaan rute informasi yang tidak memerlukan seluruh 32 bit tersebut, melainkan cukup hanya bagian jaringannya saja, sehingga besar informasi rute yang disimpan di router, menjadi kecil. Setelah address jaringan diperoleh, maka organisasi tersebut dapat secara bebas memberikan address bagian host pada masing-masing hostnya.

Kelebihan IPv6

1. Ruang alamat yang lebih besar yaitu 128 bit.
2. Pengalamatan multicast, yaitu pengiriman pesan kebebrapa alamat dalam satu group.
3. Stateless address autoconfiguration (SLAAC), IPv6 dapat membuat alamat sendiri tanpa bantuan DHCPv6.
4. Keamanan lebih bagus dengan adanya default security IPSec.
5. Pengiriman paket yang lebih sederhana dan efisien.
6. Dukungan mobilitas dengan adanya Mobile IPv6. 

Kekurangan IPv4

  1. Panjang alamat 32 bit (4bytes).
  2. Dikonfigurasi secara manual atau DHCP IPv4.
  3. Dukungan terhadap IPSec opsional.
  4. Fragmentasi dilakukan oleh pengirim dan pada router, menurunkan kinerja router.
  5. IPv4 yang hanya memiliki panjang 32-bit (jumlah total alamat yang dapat dicapainya mencapai 4,294,967,296 alamat). IPv4, meskipun total alamatnya mencapai 4 miliar, pada kenyataannya tidak sampai 4 miliar alamat, karena ada beberapa limitasi, sehingga implementasinya saat ini hanya mencapai beberapa ratus juta saja.

Kekurangan IPv6

1. Operasi IPv6 membutuhkan perubahan perangkat (keras dan/atau lunak) yang baru yang mendukungnya.
2. Harus ada pelatihan tambahan, serta kewajiban tetap mengoperasikan jaringan IPv4, sebab masih banyak layanan IPv6 yang berjalan di atas IPv4.



Sumber Referensi :
https://id.wikipedia.org/wiki/Internet_Control_Message_Protocol
https://id.wikipedia.org/wiki/Post_Office_Protocol_versi_3
http://techscape.co.id/hosting/smtp.ts
http://klien.indositehost.com/knowledgebase.php?action=displayarticle&id=8
http://imancha.blogspot.com/2012/01/internet-protocol-version-4-ipv4.html
https://serverrendi.blogspot.com/2016/03/jaringan-komputer-ip-versi-6.html

Selasa, 09 Oktober 2018

Kelebihan dan Kekurangan Topologi Jaringan

1. Topologi Ring (Cincin)

 

Pada Topologi dengan jenis ini, setiap komputer akan dihubungkan dengan komputer yang lainnya. Begitu seterusnya hingga kemudian akan kembali lagi kepada komputer yang pertama. Pola ini membentuk lingkaran sehingga disebut dengan Topologi Ring atau cincin.


Kelebihan Topologi Ring :

  • Memiliki performa yang lebih baik daripada topologi bus.
  • Mudah diimplementasikan.
  • Konfigurasi ulang dan instalasi perangkat baru bisa dibilang cukup mudah.
  • Biaya instalasi cukup murah

Kekurangan Topologi Ring:

  • Kinerja komunikasi dalam topologi ini dinilai dari jumlah/ banyaknya titik atau node.
  • Troubleshooting bisa dibilang cukup rumit.
  • Jika salah satu koneksi putus, maka koneksi yang lain juga ikut putus.
  • Pada topologi ini biasnaya terjadi collision (tabrakan data).
2. Topologi BUS


Topologi jenis ini memiliki bentuk yang tersusun rapi seperti hal nya sebuah antrian. Biasanya, topologi bus hanya menggunakan sebuah kabel coaxial serta setiap komputer akan terhubung ke kabel dengan menggunakan konektor BNC. Selain itu, kedua ujung dari kabel coaxial biasanya diakhiri oleh terminator. Topologi jenis ini sangat sulit untuk mendeteksi adanya gangguan dan biasanya jika terjadi sebuah gangguan atau masalah ada satu komputer, maka akan dapat mengganggu jaringan di komputer lain. Topologi bus seringkali digunakan ketika jaringannya berukuran kecil, simpel, atau bersifat sementara. Sangat sederhana dalam instalasi, dan ekonomis dalam hal biaya.



Kelebihan Topologi Bus

  • Bus adalah topologi yang sederhana, dapat diandalkan untuk penggunaan pada jaringan yang kecil, mudah untuk digunakan, dan mudah untuk dimengerti.
  • Bus hanya membutuhkan kabel dalam jumlah yang sedikit
  • Cukup mudah apabila kita ingin memperluas jaringan pada topologi bus

Kekurangan Topologi Bus

  • Sangat sulit untuk melakukan troubleshoot pada bus
  • Traffic (lalu lintas) yang padat akan sangat memperlambat Topologi BUS
  • Sangat lambat dibandingkan dengan topologi yang lain.
3. Topologi Star

 Komputer ini berbentuk seperti bintang karena dengan menggunakan kabel UTP, semua komputer akan dihubungkan pada sebauh hub atau switch. Hal ini membuat hub atau switch menjadi pusat jaringan yang berfungsi untuk melakukan control atas semua lalu lintas data. Kelebihan dari topologi star ini adalah kemudahan untuk mendeteksi adanya gangguan yang dialami oleh sebuah komputer sehingga akan lebih mudah untuk melakukan tindakan lebih lanjut. Keamanan pada topologi star ini pun lebih tinggi dibandingkan yang lainnya.

Kelebihan Topologi Star

  • Jika salah satu komputer mengalami masalah, jaringan pada topologi ini masih dapat berjalan & tak mempengaruhi komputer/pc lainnya.
  • Bersifat fleksibel
  • Tingkat keamanan dapat dibilang cukup baik daripada topologi bus.
  • Kemudahan deteksi masalah cukup mudah bila terjadi kerusakan pada jaringan.

Kekurangan Topologi Star

  • Apabila switch/ hub yg notabenenya sebagai titik pusat mengalami masalah, maka semua pc/komputer yang mengakses pada topologi ini pun mengalami masalah.
  • Cukup membutuhkan banyak kabel, menjadi anggaran yang dikeluarkan dapat dibilang cukup mahal.
  • Jaringan amat sangat tergantung pada terminal pusat.

4. Topologi Mesh atau Jala

 

Topologi jenis Mesh ini memiliki ciri khas dimana setiap computer akan dihubungkan dengan komputer lain pada jaringan yang sama dengan menggunakan kabel tunggal. Hal ini membuat pengiriman data akan langsung menuju ke komputer yang menjadi tujuannya tanpa harus melewati komputer lainnya, atau switch dan juga hub.

Kelebihan Topologi Mesh:

  • Dinamis dalam memperbaiki setiap kerusakan titik jaringan komputer
  • Data langsung dikirimkan ke tujuan tanpa harus melalui komputer lain
  • Data lebih cepat proses pengiriman data
  • Jika terjadi kerusakan pada salah satu komputer tidak akan mengganggu komputer lainnya

Kekurangan Topologi Mesh:

  • Biaya untuk memasangnya sangat besar.
  • Perlu banyak
  • Perlu banyak port I/O , setiap komputer diperlukan n-1 port I/O dan sebanyak n(n-1)/2 koneksi. Misalnya ada 4 komputer maka diperlukan kabel koneksi sebanyak 4(4-1)/2 =6 kabel dan memerlukan 4-1 = 3 port
  • Proses instalasi sulit

5. Topologi Tree

 

Topologi Tree adalah satu Pengertian dan Macam-Macam Jenis Topologi Jaringan Komputer yang dapat kita ketahui. Topologi ini merupakan gabungan dari topologi star yang dihubungkan dengan topologi bus. Dengan arti kata lain adalah topologi star akan terhubung dengan topologi star yang lain dengan menggunakan topologi bus. Topologi bus memiliki beberapa tingkatan jaringan yang berbeda beda. Jaringan yang berada pada tingkat yang lebih tinggi akan mampu untuk mengontrol jaringan pada tingkat yang lebih rendah.

Kelebihan Topologi Tree

  • Susunan data terpusat secara hirarki, hal tersebut membuat manajemen data lebih baik dan mudah.
  • Mudah dikembangkan menjadi jaringan yang lebih luas lagi.

Kekurangan Topologi Tree

  • Apabila komputer yang menduduki tingkatan tertinggi mengalami masalah, maka komputer yang terdapat dibawahnya juga ikut bermasalah
  • Kinerja jaringan pada topologi ini terbilang lambat.
  • Menggunakan banyak kabel dan kabel terbawah (backbone) merupakan pusat dari teknologi ini.



Sumber Referensi :
https://blog.dimensidata.com/pengertian-dan-macam-jenis-topologi-jaringan-komputer/

Rabu, 03 Oktober 2018

Repeater, Bridge, Network Interface Card (NIC)

Repeater
Bridge
Network Interface Card


A. Repeater
Merupakan salah satu alat yang berguna pada jaringan komputer.
Repeater pada dasarnya berasal dari bahasa Inggris ‘repeat’ yang berarti pengulangan. Jika diartikan dari suku kata, maka repeater dapat diartikan sebagai pengulang kembali, ataupun jika disempurnakan dalam sebuah bahasa, maka repeater merupakan alat yang berguna untuk mengulang dan meneruskan kembali signal ke daerah sekitar perangkat ini.


Fungsi Repeater
1. Memperluas daya jangkau signal server
Fungsi yang pertama dari alat ini adalah untuk memperluas daya jangkau singnal. Jika signal lemah, maka daya jangkaunya akan lebih sempit, sedangkan ketika signal kuat maka daya jangkaunya akan lebih luas.
2. Mengcover berbagai wilayah minim signal dari server
Dengan menggunakan repeater, maka daerah yang minim signal dapat dapat lebih mudah untuk mendapatkan signal. Hal ini dikarenakan, signal yang lemah dibuat menjadi lebih kuat oleh alat ini.
3. Memudahkan akses signal WiFi
Dengan signal yang lebih kuat tentunya para pengguna perangkat yang membutuhkan signal dapat lebih mudah mengakses signal tersebut. Salah satu penerapan dari alat ini adalah pada signal WiFi.
4. Meneruskan dan memaksimalkan signal
Fungsi yang keempat adalah meneruskan dan memaksimalkan signal. Dalam fungsi ini, repeater bekerja dengan cara menangkap, mengelola, memperbesar, dan meneruskan signal ke berbagai perangkat jaringan yang ada di sekitar alat ini.
5. Memudahkan proses pengiriman dan penerimaan data
Dengan signal yang lebih kuat proses pengiriman dan penerimaan data antar sesama pengguna perangkat jaringan ataupun yang melalui jaringan dapat dilakukan dengan lebih cepat. Hal ini dapat diibaratkan seperti halnya ketika mobil melaju di jalan tol (ketika menggunakan repeater).
6. Meminimalisir penggunaan kabel jaringan
Sistem kerja dari repeater adalah melalui signal wireless. Dengan menggunakan alat ini, maka penggunaan kabel yang ribet dan semrawut dapat dihindari.

B. Bridge
Bridge adalah suatu alat yang dapat menghubungkan jaringan komputer LAN (Local arean Network) dengan jaringan LAN yang lain. Bridge dapat menghubungkan tipe jaringan komputer berbeda-beda (misalnya seperti Ethernet & Fast Ethernet), ataupun tipe jaringan yang serupa atau sama.
Alat ini bekerja pada data Link layer model OSI (Open System Interconnection), Karena itu bridge bisa menyambungkan jaringan komputer yang memakai metode transmisi atau medium access control yang tidak sama atau berbeda. Bridge juga adalah alat yang bisa mempelajari alamat link yang ada pada setiap perangkat yang terhubung dengannya dan juga mengatur alur frame berdasarkan alamat tersebut.


Fungsi bridge
1. Bridge dapat berfungsi menghubungkan 2 buah jaringan komputer LAN yang sejenis, sehingga dapat memiliki satu jaringan LAN yang lebih besar dari ketentuan konfigurasi LAN tanpa bridge.
2. Bridge juga dapat menghubungkan beberapa jaringan komputer yang terpisah, baik itu tipe jaringan yang sama maupun yang berbeda.
3. Bridge juga dapat berfungsi sebagai router pada jaringan komputer yang luas, hal seperti ini sering dinamakan dengan istilah “Bridge-Router”. Lalu bridge juga dapat men-copy frame data yaitu dari suatu jaringan yang lain, dengan alasan jaringan itu masih terhubung. Dan masih banyak lagi fungsi lainnya dari bridge.

C. Network Interface Card (NIC)

Merupakan kartu yang berfungsi sebagai jembatan dari komputer ke sebuah jaringan komputer. Jenis NIC yang beredar, terbagi menjadi dua jenis, yakni NIC yang bersifat fisik, dan NIC yang bersifat logis. Contoh NIC yang bersifat fisik adalah NIC Ethernet, token ring, dan lainnya; sementara NIC yang bersifat logis adalah loopback adapter dan Dial-up Adapter. Disebut juga sebagai
Network Adapter. Setiap jenis NIC diberi nomor alamat yang disebut sebagai MAC address, yang dapat bersifat statis atau dapat diubah oleh pengguna.




Terima kasih 😊
Sumber referensi :
https://pengertiandefinisi.com/pengertian-repeater-dan-fungsinya/
http://www.pengertianku.net/2015/05/pengertian-bridge-dan-fungsinya-secara-lengkap.html
https://id.m.wikipedia.org/wiki/Kartu_jaringan

Rabu, 19 September 2018

Jenis-Jenis Jaringan Komputer


Jenis-jenis jaringan Komputer
1. PAN
2. LAN
3. MAN
4. WAN


1. PAN (Personal Area Network)
      PAN atau Personal Area Network adalah jaringan komputer yang digunakan untuk komunikasi antara perangkat komputer,Jangkauan dari jaringan PAN biasanya hanya beberapa meter. Jaringan PAN dapat digunakan untuk komunikasi antara perangkat pribadi sendiri (komunikasiintrapersonal).

Contoh :

  • Menghubungkan HP dengan Laptop menggunakan Bluetooth.
  • Menghubungkan mouse dengan Laptop menggunakan Bluetooth.
  • Menghubungkan Printer dengan Laptop menggunakan Bluetooth
Contoh Gambar PAN :
2. LAN (Local Area Network)
    Local Area Network atau LAN, merupakan suatu Jenis Jaringan Komputer dengan mencakup wilayah lokal. Dengan menggunakan berbagai perangkat jaringan yang cukup sederhana dan populer, seperti menggunakan kabel UTP (Unshielded Twisted-Pair), Hub, Switch, Router, dan lain sebagainya.Contoh dari jaringan LAN seperti komputer-komputer yang saling terhubung di sekolah, di perusahaan, Warnet, maupun antar rumah tetangga yang masih mencakup wilayah LAN.

Contoh Gambar LAN :


      Keuntungan dari penggunaan Jenis Jaringan Komputer LAN seperti lebih irit dalam pengeluaran biaya operasional, lebih irit dalam penggunaan kabel, transfer data antar node dan komputer labih cepat karena mencakup wilayah yang sempit atau lokal, dan tidak memerlukan operator telekomunikasi untuk membuat sebuah jaringan LAN.
       Kerugian dari penggunaan Jenis Jaringan LAN adalah cakupan wilayah jaringan lebih sempit sehingga untuk berkomunikasi ke luar jaringan menjadi lebih sulit dan area cakupan transfer data tidak begitu luas.

3. MAN (Metropolitan Area Network)
    Metropolitan Area Network atau MAN, merupakan Jenis Jaringan Komputer yang lebih luas dan lebih canggih dari Jenis Jaringan Komputer LAN. Disebut Metropolitan Area Network karena Jenis Jaringan Komputer MAN ini biasa digunakan untuk menghubungkan jaringan komputer dari suatu kota ke kota lainnya. Untuk dapat membuat suatu jaringan MAN, biasanya diperlukan adanya operator telekomunikasi untuk menghubungkan antar jaringan komputer. Contohnya seperti jaringan Depdiknas antar kota atau wilayah dan juga jaringan mall-mall moderen yang saling berhubungan antar kota.

Contoh Gambar MAN :




4. WAN (Wide Area Network)
   Wide Area Network atau WAN, merupakan Jenis Jaringan Komputer yang lebih luas dan lebih canggih daripada Jenis Jaringan Komputer LAN dan MAN. Teknologi jaringanWAN biasa digunakan untuk menghubungkan suatu jaringan dengan negara lain atau dari satu benua ke benua yang lainnya. Jaringan WAN bisa terdiri dari berbagai Jenis Jaringan Komputer LAN dan WAN karena luasnya wilayah cakupan dari Jenis Jaringan Komputer WAN. Jaringan WAN, biasanya menggunakan kabel fiber optic serta menanamkannya di dalam tanah maupun melewati jalur bawah laut.


Contoh Gambar WAN :


      Keuntungan Jenis Jaringan Komputer WAN seperti cakupan wilayah jaringannya lebih luas dari Jenis Jaringan Komputer LAN dan MAN, tukar-menukar informasi menjadi lebih rahasia dan terarah karena untuk berkomunikasi dari suatu negara dengan negara yang lainnya memerlukan keamanan yang lebih, dan juga lebih mudah dalam mengembangkan serta mempermudah dalam hal bisnis.
Kerugian dari Jenis Jaringan WAN seperti biaya operasional yang dibutuhkan menjadi lebih banyak, sangat rentan terhadap bahaya pencurian data-data penting, perawatan untuk jaringan WAN menjadi lebih berat.
      Lebih singkatnya WAN (Wide Area Network) merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan routerdan saluran komunikasi publik.



sekian postingan kali ini... :)
semoga bermanfaat ^.^

Sumber referensi : 
https://skycyberz.wordpress.com/2016/10/12/pengertian-dan-contoh-lan-man-dan-wan/

Rabu, 06 Juni 2018

Tutorial remastering Linux

bahan-bahan yang dibutuhkan dan sekarang kita menuju proses instalasinya

langkah awal untuk remastering, pertama kita harus Ekstrak SLAX 6.1.2 lalu akan muncul 2 folder seperti ini 
kita masuk ke folder boot
disana kita akan melihat banyak folder dan type file, kita tidak usah mengubah isi nya namun jika ingin mengubah seperti wallpaper pada proses booting / mengubah tulisan pada proses booting kalian bisa mengedit "slax.png" itu untuk wallpaper pada booting dan "slax.cfg" itu untuk mengubah tulisan-tulisan pada proses booting nantinya.
selanjutnya jika kita ingin mengubah tema yang ada di dalam linux itu nantinya kalian bisa masuk ke folder slax > base. disana kalian akan menemukan module nah itu lah yg bisa kalian gunakan untuk mengubah-ubah tema dll pada linux slax nantinya, namun saya tidak akan menjelaskan sampai kesana haha, next.
jika sudah semua yang dilakukan kita buka Power ISO dan drag ke dua folder "boot" dan "slax" ke dalam power iso lalu kita simpan dan nanti akan muncul tab baru seperti ini
disana kita ubah dari type ".daa" ke type ".iso" dan jangan lupa ubah namanya supaya tidak bingung nantinya selanjutnya save dan nanti akan menjadi sebuah ISO . 
ISO itu lah yang nantinya kita gunakan untuk mengekstrak di MySLAX Creator, namun sebelum itu kita harus mount ke drive supaya tidak terjadi error pada mySLAX Creator
seperti itulah caranya, lalu selanjutnya kita masuk ke MySLAX Creator
itulah hasil dari mount image ke drive selanjutnya kita next
akan muncul gambar seperti itu, jika kalian ingin menambah module kalian bisa download module nya di slax.org kalau tidak salah. Tapi jika tidak ya tidak usah kita next
ini juga sama langsung next saja disini
nah disini kita akan menemukan banyak sekali tombol ceklist namun tidak usah di ceklist semua alias DEFAULT dan jika kalian ingin mengubah wallpaper pada tampilan awal, ingat lo tampilan awal bukan booting , bukan yang tadi di awal beda yah. Kalian bisa klik tombol yang seperti lampu dan kalian cari wallpaper yang sudah kalian buat untuk ukuran wallpaper tampilan awal yaitu menggunakan 1280x1024 dan untuk tampilan pada proses booting menggunakan ukuran 640x480, jangan sampai kebalik !!. Tidak dikasih wallpaper juga tidak apa-apa kita next saja berarti
disini adalah proses pembuatan iso baru untuk dijalankan di virtual box nantinya, ubah nama "MySLAX" jangan sampai ke .iso, hanya MySLAX bebas kalian tentukan atau seperti itu saja juga tidak apa-apa supaya mempermudah mencarinya lalu jika sudah klik tombo Create ISO yang ada di tengah dan jika sudah selesai akan muncul jendela baru seperti yang di gambar diatas, setelah selesai cancel MySLAX Creatornya. kita menuju proses selanjutnya.
Kita masuk ke Virtual Box ,berikut tampilan Virtual Box yang paling baru berbeda dengan versi lawas ya dimana versi lawas menampilkan banyak system yang memperlihatkan spesifikasi dll namun isinya sama saja :) . okeh kita buat saja klik Baru / New pada virtual box
nanti akan muncul jendela seperti diatas dan tentukan tipe nya dan versi yg digunakan untuk instalasinya contoh disini kita pakai Linux berarti tipe nya harus linux bukan Windows atau semacamnya dan versi juga sama ,berhubung Slax itu tidak ada jadi kita gunakan Other Linux disana tertera 64bit dan 32bit kita juga harus samakan berapa tipe yang kita pakai apakah itu 64bit atau 32bit untuk mengecek tipenya kalian bisa masuk ke my Explorer > this PC > properties atau di video tutorial sudah di jelaskan supaya lebih paham. jika sudah kita Lanjut saja
ini adalah ukuran memori yang dipakai di linux slax yang akan digunakan untuk rekomendasi ada 512mb tapi jika ingin diubah juga tidak apa-apa asal jangan terlalu over. Lanjut
buat hardisk bila kalian ingin menambahkan suatu hardisk virtual ke mesin baru. Anda dapat membuat suatu berkas hardisk baru atau memilih satu dari daftar atau dari lokasi lain memakai ikon folder. Ukuran hardisk yang disarankan yaitu 8Gb. ikuti saja ganbar diatas ,kita buat
disini juga ada tipe berkas hardisk namun tidak usah diubah alias tetap menggunakan virtualbox disk image atau VDI. Lanjut
penyimpanan pada hardisk fisik juga sama saja tidak usah di ubah-ubah. Lanjut lagi
Lokasi dan ukuran berkas yang disarankan yaitu tadi 8Gb tapi kalian bisa menambahkan atau mengurangi untuk performa yang lebih efisien . selanjutnya Buat
yang tadi kita buat akan muncul tampilan virtual untuk melakukan proses instalasinya. Jika sudah seperti itu kita mulai melakukan proses instalasi Linux nya klik Mulai pada Virtual box
muncul jendela baru dan sebelum mulai kita Browse atau klik yang ada gambar folder itu
akan muncul pencarian seperti diatas dan kita gunakan ISO yang kita buat di MySLAX Creator, ingat ya MySLAX Creator bukan yang dibuat di Power ISO. klik Open dan tunggu muncul Bootingnya
berikut adalah tampilan proses booting disana ada banyak pilihan namun karena kita tadi tidak mengubah apa-apa jadi kita langsung saja masuk ke proses instalasinya. klik Enter pada Slax Graphic mode ( KDE ) untuk masuk ke proses instalasinya, terkadang juga otomatis masuk langsung ke proses instalasinya.
berikut adalah proses instalasi linuxnya , sama seperti kita instal OS lain :). kita tunggu sampai muncul tampilan awal berikut ini
jika sudah seperti ini berarti kita sudah berhasil menginstal Linux Slax pada Virtual Box.
 
sumber : inggargn007.blogspot.com